Saya yakin anda tahu yang namanya daun sirih. Kalau saya tahu dulu nenek saya suka sekali melumat-lumat daun sirih. Katanya sich enak. Daun sirih dilipat-lipat hingga kecil, lalu dicampur dengan sedikit kapur dan ditumbuk di sebuh lesung mini. Setelah dirasa cukup halus lalu dikunyah-kunyah dengan terlebih dicampur tembakau. Saya yang melihat merasa heran apa sich nikmatnya. Lalu anak-anaknya memohon dengan sangat agar ia menghentikan aktivitas "mengunyah dauh sirih". Alasanya sederhana saja, mereka tidak mau melihat bibir dan gigi nenek saya merah-merah.
Padahal daun sirih itu ternyata memiliki manfaat dan khasiat yang sangat besar bagi kesehatan. Daun sirih memiliki kandungan antiseptik yang berguna untuk mengobati mimisan, mata merah, disfungsi ereksi, menyaringkan suara dll. Menurut informasi telah diuji secara klinis dan hingga saat ini penelitian terhadap daun sirih terus dikembangkan.
Beberapa tips dan resep berikut sekaligus cara pemanfaatannya untuk kesehatan akan saya berikan untuk anda. Saya ambil dari berbagai di internet.
1. Daun Sirih sebagai Obat Koreng dan Obat Gatal
Ambil 20 lembar daun sirih dan rebus hingga mendidih. Gunakan air rebusan yang masih hangat untuk membasuh koreng dan gatal.
2. Daun Sirih sebagai Obat Gusi Berdarah
Siapkan 4 lembar daun sirih dan rebus dalam 2 gelas air. Gunakan untuk berkumur-kumur.
3. Daun Sirih sebagai Obat Sariawan
Sediakan 1-2 lembar daun sirih lalu cuci sampai bersih. Kunyah sampai lumat dan buang ampasnya setelah selesai.
4. Daun Sirih Untuk Menghilangkan Bau Mulut
Ambil 2-4 lembar daun sirih, Cuci bersih lalu remas-remas. Seduh dengan air panas lalu gunakan untuk berkumur.
5. Daun Sirih sebagai Obat Jerawat
Siapkan 7-10 lembar daun sirih , cuci bersih dan tumbuk halus. Lalu Seduh dengan dua gelas air panas. Gunakan air tersebut untuk mencuci muka. Lakukan 2-3 x sehari.
6. Daun Sirih sebagai Obat Keputihan
Siapkan 10 daun sirih yang telah dicuci bersih dan rrbus dalam 2,5 liter air. Gunakan air rebusan yang masih hangat tersebut untuk Miss V -nya ( maaf )
7. Daun Sirih untuk Mengobati ASI Berlebih
Sediakan beberapa daun sirih, cuci bersih dan olesi dengan minyak kelapa. Lalu hangatkan di atas api sampai layu. Tempelkan di seputar payudara yang bengkak selagi masih hangat.
8. Daun Sirih sebagai Obat Batuk
Ambil 15 lembar daun sirih dan tiga gelas air lalu cuci bersih daun sirih. Rebus sampai tersisa menjadi tiga perempat bagian. Minum bersamaan dengan madu
9. Daun Sirih sebagai Obat Bronkitis
Ambil 7 lembar daun sirih lalu cuci bersih kemudian rebus bersama sepotong gula batu dalam 2 gelas air bersih. Tunggu hingga air tinggal 1 gelas. Minum 3 x sehari masing-masing sepertiga gelas.
10. Daun Sirih sebagai Penghilang bau badan
Siapkan 5 lembar daun sirih lalu rebus dengan 2 gelas air sampai tersisa menjadi satu gelas. Minum pada siang hari.
11. Daun Sirih sebagai Obat Luka Bakar
Persiapkan daun sirih secukupnya dan cuci bersih. Peras airnya dan tambahkan sedikit madu. Bubuh-kan ke tempat luka bakar.
12. Daun Sirih sebagai Obat Mimisan
Ambil 1 lembar daun sirih yang masih agak muda, kemudian memarkan dan gulung. Sumbatkan hidung yang berdarah dengan daun sirih tadi.
13. Daun Sirih sebagai Obat Bisul
Siapkan daun sirih secukupnya dan cuci bersih kemudian giling hingga halus dan dioleskan pada bisul. Balut dan ganti 2 x sehari.
14. Daun Sirih sebagai Obat Mata Gatal dan Mata Merah
Persiapkan 5 sd 6 lembar daun sirih muda dan segar lalu rebus dengan 1 gelas air hingga mendidih. Apabila selesai tunggu sampai air dingin. Manfaatkan untuk mencuci mata dengan gelas cuci mata 3 x sehari sampai sembuh.
Daun sirih adalah obat alami yang sangat bermanfaat untuk kesehatan. Sayang kita kurang memanfaatkannya secara maksimal. Pilihan kita lebih tertuju pada obat yang banyak dijual dipasaran. Memang cepat mengobat tapi efek sampingnya tidak bisa dianggap remeh dan sepele. Kembali pada alam. Indonesia memiliki obat alami yang sangat banyak. Salah satunya adalah sirih. Manfaatkan daun sirih untuk obat dari sakit anda. Minim efek samping. Semoga sehat selalu.